Journal Gamas

Label


lisensi

Red
Januari 04, 2026, 11.08 WIB
Last Updated 2026-01-04T04:08:31Z
HeadlineNasional

Setya Kita Pancasila: INDONESIA THE SAFE HAVEN OF THE WORLD di Tengah Ketegangan AS - Venezuela

Advertisement

JAKARTA - JOURNALGAMAS.COM,-
Organisasi kebangsaan Setya Kita Pancasila (SKP) menilai Indonesia memiliki posisi strategis sebagai “The safe haven of the world” di tengah meningkatnya ketegangan geopolitik antara Amerika Serikat dan Venezuela.

Humas Setya Kita Pancasila Sandy Tumiwa, S.H., dalam keterangan tertulis di Jakarta, menyampaikan bahwa dinamika geopolitik global saat ini menunjukkan meningkatnya risiko konflik, sanksi sepihak, dan tekanan politik yang berdampak luas terhadap stabilitas dunia.

“Indonesia memiliki fondasi ideologis dan konstitusional yang kuat untuk berdiri sebagai negara yang konsisten menjunjung perdamaian dunia, kedaulatan negara, dan hukum internasional,” ujar Sandy.

Ia menegaskan, politik luar negeri Indonesia yang bebas dan aktif menempatkan Indonesia tidak berpihak pada kekuatan tertentu, melainkan pada nilai keadilan, kemanusiaan, dan stabilitas global.

Menurut Sandy, rekam jejak Indonesia sebagai penggagas Konferensi Asia Afrika, pelopor Gerakan Non-Blok, serta aktor aktif dalam diplomasi internasional memperkuat posisi Indonesia sebagai negara yang dipercaya di tengah ketegangan global.

Setya Kita Pancasila mendorong penyelesaian konflik internasional melalui dialog dan diplomasi serta menolak segala bentuk intervensi yang melanggar kedaulatan negara.

“Indonesia bukan bagian dari konflik global, melainkan bagian dari solusi perdamaian dunia,” kata Sandy.


/Moris